Humas, Polnam – Sebagai ungkapan syukur atas pertambahan usia Politeknik Negeri Ambon pada tanggal 5 Oktober lalu, dengan penuh rasa sukacita Polnam merayakan Dies Natalis ke-37 tahun 2024, Senin (14/10/2024) di Audiotorium Polnam dengan tema Melalui Dies Natalis ke-37, Politeknik Negeri Ambon Siap Berinovasi Menuju Indonesia Emas.
“Perayaan Dies Natalis saat ini merupakan wujud syukur kita atas bertambahnya usia institusi yang yang kita cintai ini sekaligus wujud syukur atas serangkaian agenda penting dalam penataan organisasional yang telah kita lalui juga torehan prestasi yang telah diukir oleh sivitas akademika Polnam”, demikian pernyataan Direktur Politeknik Negeri Ambon, Dady Mairuhu.
Menurutnya, dari aspek kelembagaan, semua organ sudah tertata sesuai dengan Organisasi dan Tata Kelola (OTK), Statuta, dan Rincian Tugas unit kerja di lingkungan Polnam. Semua ketua jurusan, sekretaris jurusan, kepala laboratorium, dan koordinator program studi yang baru telah dilantik dan telah mulai bertugas. Yang terbaru, Polnam telah memiliki perangkat senat akademik baru yang siap melaksanakan peran mengawasi pelaksanaan aktivitas akademik pada institusi Polnam.
“Era ini adalah era yang serba cepat. Terlalu nyaman dengan berlambat-lambat hanya akan membuat kita tetap berada di belakang. Memasuki masa depan, Polnam membutuhkan kerja cepat, membutuhkan sivitas yang trampil dan bekerja cepat bukan yang menunggu-nunggu”, imnbuhnya.
Menurut Direktur, Indonesia emas membutuhkan Polnam sebagai pelaku utama bukan sebagai penonton. Indonesia emas membutuhkan Polnam yang siap berkontribusi SDM dan teknologi tepat guna. Oleh karena itu, Polnam harus terus melangkah dengan satu hati dan satu pikir, dengan integritas dan semangat yang diwujudkan dalam inovasi pada kegiatan tridharma yang dilakukan.
Direktur kemudian berharap agar di tahun 2025 harus menjadi tahun dimana Polnam harus berkiprah lebih luas lagi. Bukan hanya menjadi jagoan lokal saja, tapi Polnam harus unjuk gigi pada level nasional bahkan internasional.
“Saat ini saatnya kita bangkit sebagai Polnam yang kuat. Kita bergandengan tangan dan saling mendukung sebagaimana layaknya sebuah keluarga. Semua anggota keluarga bergandengan tangan dan melangkah bersama, karena ada banyak “pertandingan” yang harus dihadapi sebagai institusi pendidikan vokasi di Indonesia”, tandas Direktur.
Pada kesempatan perayaan Dies Natalis ke-37 ini, Direktur memberikan apreseasi kepada para Pensiunan yang sempat hadir pada saat itu, serta kepada mahasiswa yang telah mengukir prestasi pada berbagai ajang di tingkat Nasional.
(Humas)