PT Lintas Kajima yang siap menjadi pusat pengembangan kompetensi yang kredibel, profesional, berintegritas serta diakui secara Nasional dan Internasional ini adalah sebuah perusahaan yang bergerak di bidang pelatihan dan sertifikasi. Memiliki 70 orang  tenaga asesor yang tersebar di Indonesia, PT Lintas Kajima mengambil peran penting dalam peningkatan dan pengembangan riset yang linear dengan kebutuhan di Industri serta mempercepat pengakuan industri atas kompetensi personil dengan memberikan pelatihan yang berfokus pada 3 (tiga) pilar yakni keahlian, pengetahuan, dan sikap kerja.

Salah satu upaya untuk mempersiapkan Sumber Daya Manusia Unggul di wilayah Timur Indonesia, maka PT Lintas Kajima melakukan penandatanganan kerjasama dengan Politeknik Negeri Ambon yang dilakukan  pada, Rabu (3/7/2024) di Jakarta.

Langkah pertama sebagai implementasi kerjasama adalah akan diadakan pelatihan dan sertifikasi selama 5 hari, yang diperuntukan kepada mahasiswa, pencari kerja dan yang sudah bekerja.

Direktur Politeknik Negeri Ambon, Dady Mairuhu, mengungkapkan bahwa Polnam siap menjadi tempat dilaksanakannya uji kompetensi yang dilakukan oleh PT. Lintas Kajima. Karena menurutnya, dalam menghadapi persaingan di dunia industri, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengikuti Sertifikasi Profesi, yang mempunyai tujuan untuk memberikan spesialisasi profesi di industri.

“Saat seseorang memiliki Sertifikasi Profesi, maka ia menunjukan adanya suatu keahlian yang benar dimilikinya, dan Polnam yang telah memiliki Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP) mandiri telah membuktikan hal tersebut”, tutur Direktur.

Menurut Direktur, sertifikasi kompetensi adalah proses pengakuan formal yang diberikan oleh lembaga sertifikasi kepada individu atau organisasi yang telah memenuhi standar kompetensi tertentu dalam bidang tertentu. Sehingga melalui penandatanganan kerjasama ini, memperluas lagi cakupan kompetensi dari lulusan Polnam yang belum ada di LSP Polnam.

Direktur berharap dengan 118 skema pelatihan dan sertifikasi yang dimiliki oleh PT. Lintas Kajima, kiranya akan diikuti oleh dosen dan mahasiswa untuk memperkuat kualitas SDM unggul.

(Humas)